Tepung terigu Bogasari Cakra Kembar atau Kereta Kencana 500 gram
Ragi instan 10 gram
Gula halus 100 gram
Bread improver 5 gram
Telur ayam 2 butir
Susu bubuk 25 gram
Cake emulsifier 5 gram
Bahan B :
Susu cair 175 ml
Bahan C :
Garam 7 gram
Mentega 100 gram
Isi :
Selai blue berry secukupnya
Topping :
Tepung terigu Bogasari Roda Biru atau Gunung Bromo 140 gram
Margarin 50 gram
Gula halus 60 gram
Susu cair 15 ml
Telur ayam 1 butir
Tepung tapioka 20 gram
Pewarna kuning, hitam, dan merah secukupnya
Olesan :
Mentega secukupnya
Susu evaporasi secukupnya
Cara Membuat :
- Topping : kocok margarin bersama gula hingga lembut, lalu masukkan telur dan susu cair sambil terus dikocok hingga rata. Terakhir masukan tapioka dan tepung terigu, aduk rata. Ambil sedikit adonan, bagi menjadi 2 bagian dan tambahkan pewarna merah dan hitam, aduk rata. Sisa adonan tambahkan pewarna kuning, aduk rata.
- Campur semua bahan A dalam mixer hingga rata, lalu tuang susu cair sedikit demi sedikit sambil terus diaduk hingga adonan rata.
- Terakhir masukkan garam dan mentega, aduk hingga kalis, angkat.
- Diamkan adonan selama 60 menit. Potong adonan seberat 30 gram, lalu bentuk bulatan dan diamkan selama 30 menit.
- Isi bulatan besar adonan dengan selai nanas ditengahnya dan diamkan selama 30 menit.
- Lapisi permukaannya dengan topping kuning yang telah dipipihkan dan buat hiasan mata, telinga dan hidung dari topping warna hitam, kuning dan merah. Lakukan hingga adonan habis.
- Panggang dalam oven suhu 180 derajat celcius selama 20 menit hingga matang, angkat. Oles permukaannya dengan susu evaporasi dan mentega hingga rata.
- Sajikan.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar